Cara melihat driver yang terinstall menggunakan command prompt (Windows 10)
Hello Guys, Kembali lagi bersama Gue Aldhi. Pada kesempatan kali ini Gue mau memberikan sebuah tutorial kepada Kalian "Bagaimana Sih Cara melihat driver yang terinstall menggunakan command prompt". Disini Gue akan menjelaskan apa itu driver?. Driver adalah sebuah perangkat lunak yang digunakan untuk mengontrol(mengendalikan) perangkat keras tertentu. Okay langsung saja Kita ke tutorialnya. berikut langkah-langkahnya:
- Tekan tombol windows + R sehingga muncul tampilan menu Run.
- Ketik "cmd" pada menu Run, lalu tekan enter.
- Setelah tampil menu Command Prompt, lalu ketik "driverquery" pada menu Command Prompt, lalu tekan enter.
- Muncul Tampilan Driver yang terinstall di laptop atau Pc Kita.
- Bisa juga Kalian mengetikkan "driverquery /FO list /v"(tanpa disertakan tanda petik) untuk mendapatkan daftar driver yang lebih rinci.
Sekian Tutorial dari Gue, Gue minta maaf apabila terdapat kesalahan kata atau kata yang kurang berkenan. Selamat Mencobanya. Semoga Informasi Ini bermanfaat. See You Later :)
Komentar